Keseruan Siswa SDN 1 Rangkasbitung Barat Ikuti Market Day di Sekolah

Siswa SDN 1 Rangkasbitung Barat menggelar kegiatan Market Day di lingkungan sekolah, Jumat (24/11/2023)

INFORANGKASBITUNG.com – Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Rangkasbitung Barat menggelar kegiatan Market Day di lingkungan sekolah, Jumat (24/11/2023).

Berbagai jenis makanan dijajakan siswa-siswi SDN 1 Rangkasbitung Barat. Masing-masing kelas menyediakan stand dengan berbagai jenis makanan dan minuman yang diburu para guru dan orangtua siswa.

Kepala SDN 1 Rangkasbitung Barat Yadi Supriyadi menyatakan, program Market Day dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan dan pengalaman kepada para siswa di sekolahnya. Mulai dari mengolah makanan dengan dibantu orangtua, hingga menjual makanan tersebut kepada konsumen.

“Jadi, kita ingin anak-anak mempraktikan bagaimana cara membuat makanan dan menjualnya kepada konsumen. Karena tiap siswa kita wajibkan untuk mengikuti program ini,” kata Yadi.

Yadi berharap, program Market Day konsisten dilaksanakan di sekolah. Karena dirinya ingin ke depan anak-anak dari SDN 1 Rangkasbitung Barat menjadi generasi yang cerdas, berkualitas, dan mampu bersaing di dunia global.

“Kita ingin mereka jadi wirausahawan dan enterpreneur yang sukses. Kita siapkan anak-anak ini dari sekarang dan berikan pengetahuan serta pengalaman yang akan selalu diingat hingga dewasa,” jelasnya.

Imam Samudera, siswa kelas 3C SDN 1 Rangkasbitung Barat mengaku senang bisa mengikuti program market day. Dia bisa belajar bagaimana menjual makanan kepada para guru, siswa, dan orangtua yang hadir ke sekolah.

“Alhamdulillah, ini pengalaman yang menyenangkan bagi saya. Bahkan, makanan yang dijual banyak dibeli temen-temen dan orangtua siswa,” ungkapnya.(*)

Exit mobile version