Lebak Diprediksi Akan Dilanda Kemarau Panjang Hingga Bulan Oktober 2023

Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama


INFORANGKASBITUNG.
com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak memprediksi akan terjadi kemarau panjang pada bulan Juli hingga Oktober.

Kepala Pelaksana BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama, mengatakan, wilayah Provinsi Banten termasuk Lebak memang berpotensi akan dilanda kemarau panjang.

“Jadi di Provinsi Banten memang memasuki musim kemarau, dan diprediksi musim kemarau itu sampai bulan Oktober,” katanya saat berada di kantor, Ini Rabu (10/5/2023).

Disebutkan Febby, puncak kemarau panjang akan terjadi pada pertengahan tahun.

“Jadi puncaknya di bulan Juli dan Agustus dan itu kemarau panjang, karena prediksinya akan terjadi hingga 4 samapi 5 bulan terjadi,” ujarnya.

Adanya kemarau panjang, menurut Febby mengakibatkan wilayah berisiko di Lebak terjadi kemarau panjang.

“Yang perlu diketahui bahwa Kabupaten Lebak ini, merupakan wilayah yang rawan dengan krisis air bersih,” katanya.

Untuk antisipasi, Febby menjelaskan pihaknya sudah memetakan wilayah di Lebak yang akan terjadi kemarau panjang.

“Kita sudah memetakan wilayah di Lebak yang berisiko dilanda kekeringan itu ada 16 kecamatan,” ujarnya. 

Ditambahkannya, dari 16 kecamatan ada 8 kecamatan yang harus ditangani secara khusus.

“Dari 16 kecamatan itu, ada 8 kecamatan yang mendapatkan perhatian khusus, yakni di Kecamatan Cimarga, Sajira, Leuwidamar dan yang lainnya,” katanya.

Lebah lanjut, Febby menyampaikan BPBD Lebak, sudah melakukan segala persiapan dalam antisipasi kekeringan.

“Dalam menghadapi ini tentunya kita terus menginventarisir dan melakukan persiapan guna menghadapi kekeringan,” ucapnya.

Penulis: NurandiEditor: AN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *